Tahun 2022 Angka Stunting di Kabupaten Sumedang Turun Jadi 8,27 Persen

30 December 2022 artikel

"Kabupaten Sumedang, Jawa Barat mengalami penurunan angka stunting yang tembus hingga 8,27 persen di tahun 2022 ini.

Hal tersebut diklaim oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang dalam acara Rapat Publikasi Data Stunting di Sapphire City Park Sumedang, Kecamatan Sumedang Utara, Kamis (29/9/2022).

"Iya, angka stunting di Sumedang turun di tahun ini menjadi 8,27 persen," ujar Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang, Uyu Wahyudin.

Uyu menerangkan penurunan tersebut terjadi setelah pemerintah daerah di bawah komando Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir dan Wakilnya Erwan Setiawan menggalakan program Zero Stunting di Tahun 2023.

Diketahui, di Tahun 2020 dan 2021 lalu, angka stunting di Kabupaten Sumedang masih di angka Dua Digit. Yakni, 12,05 persen di Tahun 2020 dan 10,99 persen di Tahun 2021.

"Tentu ini adalah kerja kita bersama, bukan hanya sebatas Dinas Kesehatan," tuturnya.

Sementara itu, lanjut Uyu, data stunting tersebut diperoleh dengan cara melakukan pendataan melalui Elektornik Pencatatan dan Pelaporan Gizi Masyarakat (EPPGM).

"Dan hasilnya data stunting di Kabupaten Sumedang untuk tahun 2022 ini di angka 8,27 persen," ungkapnya. EPPGM sendiri tambahnya, dilakukan oleh petugas kesehatan yang dibantu oleh Kader Posyandu di Daerah.

"Targetnya seluruh bayi 0-59 Tahun yang ada di Posyandu," sebut Uyu.

Sumber: [lensaredaksi.com](https://lensaredaksi.com/lensa-jabar/tahun-2022-angka-stunting-di-kabupaten-sumedang-turun-jadi-827-persen.html)


"